Wanitaindonesia.co – Kacang-kacangan, seperti kacang hijau, merupakan salah satu sumber protein nabati. Kacang hijau mengandung asam amino esensial dan asam amino non-esensial, yang juga bisa membantu tubuh memperbaiki sel dan memproduksi sel yang baru.
Kacang hijau bisa diolah menjadi patty sebagai alternatif daging, untuk disajikan sebagai isian sandwich, burger, atau disantap bersama kentang tumbuk.
Untuk 6 porsi
Bahan patty, aduk rata:
150 gram kacang hijau, rebus hingga matang, lumatkan
150 gram jamur tiram, cincang halus
150 gram jamur merang, cincang halus
70 gram bawang bombay, cincang halus
3 batang bawang daun, cincang halus
2 sendok makan minyak sayur
2 sendok makan kecap asin
1 sendok makan bumbu ngo hiong
1¼ sendok teh garam
½ sendok teh merica hitam bubuk
Saus:
1 sendok makan minyak sayur
3 batang bawang daun, cincang halus
2cm jahe, parut halus
4 sendok makan kecap asin
3 sendok makan kecap manis
100ml kaldu sayuran
½ sendok teh tepung maizena, larutkan dengan 1sdm air
¼ sendok teh garam
½ sendok teh gula pasir
Cara membuat:
Patty: Aduk rata semua bahan, bagi 6. Bentuk bulat pipih tiap bagian.
Panaskan minyak, masak patty hingga matang di kedua sisinya (± 3 menit tiap sisi). Angkat.
Saus: Panaskan minyak, tumis bawang daun dan jahe hingga harum. Masukkan kecap asin, aduk rata.
Masukkan kecap manis dan kaldu, masak hingga mendidih.
Masukkan maizena, garam, dan gula, aduk rata. Angkat. Sajikan patty disertai saus.
Kalori per porsi: 161 KKAL